– Cara menyembunyikan foto profil WhatsApp (WA) dari orang atau akun tertentu mungkin dibutuhkan oleh banyak pengguna aplikasi pesan tersebut. slot deposit gopay
Setiap orang tentu memiliki alasan di balik keputusannya untuk menyembunyikan foto profil WhatsApp dari orang lain.
Akan tetapi, apa pun alasannya, tentu yang diharapkan adalah kenyamanan saat memakai aplikasi WhatsApp.
WhatsApp pun menyediakan fitur untuk menyembunyikan foto profil dari orang tertentu, sehingga akun yang dipilih tidak lagi bisa melihat foto profil pengguna tersebut.
Cara sembunyikan foto profil WhatsApp dari orang tertentu
Sebagaimana diberitakan pada Jumat (27/5/2022), berikut ini cara menyembunyikan foto profil WhatsApp dari orang atau akun tertentu:
1. Buka aplikasi WhatsApp.
2. Klik ikon titik tiga di kanan atas.
3. Pilih Setelan, kemudian klik Akun.
4. Pilih Privasi, kemudian klik Foto Profil.
5. Pengguna WhatsApp akan diberi beberapa pilihan mengenai siapa saja yang bisa melihat foto profilnya, yakni:
– Semua orang
– Kontak saya
– Kontak saya kecuali…
– Tidak ada
Apabila ingin menyembunyikan kontak dari orang tertentu, maka pilih “Kontak saya kecuali…”.
Centang nama seseorang atau beberapa orang yang tidak dibolehkan melihat foto profil WhatsApp Anda.
Jika memilih “Semua Orang”, semua orang termasuk yang kontaknya tidak disimpan bisa melihat foto profil Anda.
Sedangkan jika memilih “kontak”, hanya kontak yang disimpan yang dibolehkan untuk melihat foto profil WA Anda.
Jika memilih pilihan “Tidak Ada”, tak ada seorang pun yang bisa melihat foto profil Anda.
Cara lain menyembunyikan foto profil WhatsApp dari orang tertentu
Adapun cara lain untuk mencegah seseorang melihat foto profil WA, yakni dengan tidak menyimpan nomor orang tersebut.
Akan tetapi, pengguna perlumemilih pilihan “Kontak” pada pilihan siapa saja yang bisa melihat profil Anda.
Dengan begitu, saat menghapus atau tidak menyimpan kontak seseorang di ponsel, orang itu pun tidak bisa melihat foto profil WA Anda.
Sementara itu, cara yang lebih ekstrem adalah memblokirnya, sehingga foto profil, pesan, dan yang lainnya tidak akan bisa dilihat.
(Penulis: Nur Rohmi Aida | Editor: Rendika Ferri Kurniawan)
Sumber: